Bersama menjadi Media belajar online untuk semua

28 September 2013

Menampilkan kembali file Microsoft Word yang hilang oleh Virus

File Microsof Word (.doc) hilang karena Virus ?
Tentu merupakan suatu hal yang sangat menjengkelkan, apalagi file tersebut merupakan data yang sangat penting dan berisi banyak data, tentu akan sangat memakan waktu untuk membuatnya kembali. Tapi tunggu, mungkin file anda tidak benar-benar hilang, dan hanya disembunyikan saja oleh Virus, karena memang beberapa virus hanya merubah atribut file menjadi hidden saja.
Aturlah windows explorer anda untuk menampilkan file hiden, dan coba lihat folder anda, mungkin masih ada file anda yang telah di  hidden (warna menjadi kabur). Nah setelah ketemu saatnya mengembalikan ke atribut awal. Jika kita klik kanan pada file, kemudian pilih Properties, maka akan didapat kotak file properties seperti berikut :

Microsoft Word
file properties standar
Pada File Properties bawaan windows, hanya menmapilkan Atributes Read Only dan Hidden saja, atribut hidden pun tidak bisa diubah.
Untuk mengubahnya kita bisa menggunakan software Attribute Changer (ac) yang bisa didownload gratis dari internet (cari di google dengan kata kunci Attribute Changer). Setelah didownload, kemudian Install aplikasi dan ikuti petunjuknya sampai selesai.

Atribut Changer
instalasi atribute changer

Selanjutnya buka windows explorer,  kemudian pilih file yang di hidden oleh virus, selanjutnya klik kanan, maka akan muncul popup menu dari windows. Kalau instalasi benar maka akan muncul menu baru yaitu "Change Attributes"

File Properties
tambahan menu change attributes
Setelah dipilih, maka kita akan dibawa ke kotak Attribute Changer File Properties. Untuk mengembalikan file microsoft word agar kembali normar, cukup hilangkan tanda "centang" pada Read Only, Hidden, System (untuk archieve, compress, dan Index, boleh juga dibuah centangnya :) ).

Change Atribut
ac file properties

Tekan, OK maka file anda akan kembali seperti semula. Jika file nya lebih dari satu, pilih dulu semua file yang akan diganti attribut nya, baru klik kanan dan pilih change atrtribut dan seterusnya.

Semoga artikel ini bermanfaat.
Link Dowload Attribute Changer :
Download
Share:
Custom Search
Bambumedia. Powered by Blogger.

Recent Posts

Unordered List